Oleh Fadhil ZA

end-of-earthSurat Al-Waqi’ah adalah salah satu surat Al-Quran yang dikenal sebagai surat penuh berkah dan memiliki banyak khasiat dan keutamaan yang besar. Oleh karenanya, sebagian kaum muslimin bersemangat menjadikan surat Al-Waqi’ah sebagai surat primadona dan favorit yang dibaca secara rutin pada setiap hari dan malam.

Surat Al Waqiah merupakan surat ke 56 pada juz ke 27 terdiri atas 96 ayat, banyak hadist yang menyatakan keutamaan membaca dan mendengarkan surat al Waqiah ini antara lain :

– Ubay bin ka’b berkata bahwa Rasullulah saw bersabda:” barang siapa yang membaca surat Al-Waqi’ah, ia akan dicatat tidak tergolong pada orang-orang yang lalai.”

– Abdullah bin Mas’ud berkata bahwa Rasullulah saw bersabda”barang siapa yang membaca surat Al-Waqi’ah,ia tidak akan tertimpa oleh kefakiran selamanya”

– Imam Ja’far Ash- Shadiq berkata :”barang siapa yang membaca surat Al-Waqi’ah pada malam jum’at ,ia akan dicintai oleh Allah, dicintai oleh manusia,tidak melihat kesengsaraan, kefakiran,kebutuhan,dan penyakit dunia,surat ini adalah bagian dari sahabatAmirul Mukimin (sa) yang bagi beliau memiliki keistimewan yang tidak tertandingi oleh yang lain.”

– Imam Ja’far Ash-Shadiq (sa)berkata: “barang siapa yang merindukan surga dan sifatnya, maka bacalahsurat Al-Waqi’ah; dan barang siapa yang ingin melihat sifat neraka,maka bacalah surat As-Sajadah.”

– Imam Muhammad Al-Baqir (sa) berkata:”barang siapa yang membaca surat Al-Waqi’ah sebelum tidur,ia akan berjumpa dengan Allah dalam keadaan wajahnya seperti bulan purnama.”

Surat Al Waqiah terdiri atas  9  bagian utama yaitu :

Bagian pertama ayat 1 – 6 menceritakan tentang dahsyatnya peristiwa kiamat, ketika bumi digoncangkan dengan goncangan yang dahsyat dan gunung dihancurkan hingga menhjadi debu yang beterbangan

Bagian kedua ayat 7 – 14 menceritakan bahwa manusia dihari berbangkit akan terbagi menjadi tiga kelompok besar, yaitu golongan kanan, golongan kiri dan al muqorrobun (orang yang dekat disisi Allah). Golongan al muqarrobun ini sebagian besar orang dahulu dan sebagian kecil orang diakhir zaman.

Bagian ketiga ayat 15 – 26 menceritakan tentang berbagai kenikmatan yang didapat oleh golongan al muqarrobun , mereka duduk diatas dipan yang bertahtakan emas dan berlian, dikelilingi para bidadari yang membawa gelas dan cerek berisi minuman dari mata air ditaman syurga. Mereka tidak pernah mabuk meminum minuman syurga, meraka mendapat buah buahan dan daging burung , serta didampingi bidadari yang bermata jeli bagai mutiara tersi9mpan rapih.

Bagian keempat  ayat 27 – 40 menceritakan tentang berbagai nikmat yang didapat oleh goloingan kanan. Mereka berada ditengah kebun dan taman serta mata air dengan  buah buahan berlimpah beraneka maca ragam. Mereka didampingi gadis jelita sebaya umur yang diciptakan khusus bagi mereka. Golongan kanan ini sama banyak antara orang dahulu dan orang diakhr zaman.

Bagian ke lima ayat 41 – 56 menceritakan tentang azab dan siksa yang dialami oleh golongan kiri, mereka berada ditengah naungan asap hitam yang meniupkan angin yang amat panas.  Mereka memenuhi perut mereka dengan makanan dari pohon zaqqum, mereka minum air mendidih bagai untuk yang kehausan, sebagai balasan atas apa yang telah mereka kerjakan selama hidup didunia.

Bagian ke enam ayat 57 – 62 , menceritakan tentang proses penciptaan manusia dari setetes nutfah. Allah telah menetapkan kematian diantar  manusia dan kelak akan menghidupkannya kembali. Allah kuasa menghidupak dan memataikan manusia , dan Dia kuasa untuk menghidupkan kembali dihari berbangkit kelak.

Bagian ke tujuh  ayat 63 – 74 , menceritakan tentang bagaimana Allah menumbuhkan tanam tanaman, menurunkan hujan, dan menciptakan api untuk keperluan manusia. Allah memerintakan agar manusia memikirkan dan mensyukuri  semua itu serta bertasbih mensucikan namanya yang maha agung.

Bagian ke delapan ayat 75 – 82 , menceritakan tentang keutamaan kitab Al Qur’an yang diturunkan dari Allah tuhan sekalian alam. Tidak ada yang menyentuh Al Qur’an itu melainkan orang yang disucikan.

Bagian ke sembilan ayat 83 – 96 , menceritakan proses sakratul maut, dan Allah menyatakan jika manusia  benar benar kuasa mengapa ia tidak menahan ruh itu ketika ia keluar dari tubuh manusia. Alllah juga menceritakan tentang  keadaan ruh orang yang dekat padanya (almuqarrobun) , golongan kanan dan golongan kiri. Semua yang disampaikan dalam qur’an ini adalah suatu yang pasti , karena iotu allah mengingatkan agar kita semua bertasbih mensucikian nama allah yang agung. 

Biasakanlah membaca atau mendengarkan  surat Al Waqiah ini setiap hari baik dalam shalat maupun diluar shalat. Ini adalah surat yang memotifasi kita untuk berjuang meraih kehidupan yang mulai di kampung akhirat kelak .Memahami ayat ini akan memberi wawasan pada kita tentang kehidupan dunia, peristiwa kiamat, tiga golongan manusia dihari berbangkit, berbagai nikmat bagi golongan kanan dan al muqarobun, azab yang meninmpa golongan kiri, kemuliaan Qur’an dan proses sakratul maut. Mudah mudahan dengan sering mendengar dan membaca surat al Waqiah ini kita akan termotivasi untuk meraih derajat Al Muqarrobun , yaitu golongan yang dekat dan dicintai Allah.

Jika belum mahir membacanya minimal dengarkanlah bacaannya seperti yang disampaikan pada mp3 surat al Waqiah berikut ini .

DOWNLOAD

 Silahkan didownload surat al Waqiah diatas, dengarkan setiap hari bacaan surat itu renungkan maknanya, mudah mudahan menjadi rahmat bagi anda semua.

Untuk mendapatkan tulisan teks  bacaan Qur’an berikut terjemahan dari surat al Waqiah ini anda bisa klik link surat Al Waqiah dibawa ini

LINK SURAT ALWAQIAH DARI AL QUR’AN ONLINE

 Anda bisa menikmati bacaan surat al Waqiah sambil membaca teks tulisan qur’an dan terjemahannya dengan membuka link baru pada layar komputer anda.

 

 

 

46 thoughts on “KHASIAT DAN MANFAAT SURAT AL WAQIAH”
  1. assalamu’alaikum
    P.ust Mohon Ijazah surat Al waqiah nya dan bagaiman cara pengamalannya.maturnuwn ?waalaikumsalm wr.wb

    1. Wa alaikum salam

      Bacalah surat Al Waqiah sesering mungkin, resapkan dan pahami maknanya, jika belum hafal silahkan dengarkan bacaan berikut terjemahannya. Selanjutnya usahakan untuk bisa hafal dengan terjemahnya. Niatkan untuk mencapai derajat al muqarrobun seperti disebutka dalam surat itu, jika tidak menimal masuk golongan kanan, jangan sampai masuk kelompok golongan kiri.

  2. Assalamu’alaikum Wr.Wb.
    Alhamdulillah…amalan dilaksanakn baca tiap hari apa yg saya harapkn buat anak saya terlaksana. Merinding
    lihat kenyataan yg ada dan sy tambah semangat serta yakin Allah SWT melihat n dengar apa yg kita lakukan. Wassalam

  3. السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ ,selamat sore pak ustad utk mengamalkan surat alwkakingah mohon petunjuknya/mohon dijasahkan dengan persyratan mahar atau tidak.عَلَيْكُمْالسَّلاَمُ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

  4. assalamualaikum pak ustad
    minta izin tanya
    kalau membaca surat al waqiah sesudah sholat hajat di setiap malam nya boleh atau tidak
    terima kasih

  5. mohon ijin p.ust .untuk mengamalkan sebaiknya waktunya yg afdol kapan dan sebaiknya berapa kali..??

  6. assalamualaikum.wr.wb

    mohon tanya bagaimana dengan HADITS-HADITS DHO’IF DAN PALSU TENTANG KEUTAMAAN MEMBACA SURAT AL-WAQI’AH DAPAT MELANCARKAN REZEKI DAN MENCEGAH KEMISKINAN???

    dan bagaimana cara mengamalkannya yang baik dan benar menurut ajaran agama islam???

    mohon jawabannya secepatnya agar tidak terjadinya keragu-raguan dalam mempelajari setiap ajaran agama islam. karena bukankan jika adanya keragu-raguan itu sudah seharusnya di tinggalkan???

    walaikumsalam.wr.wb

    1. Wa alaikum salam

      Kalau memperhatikan kandungan surat al Waqiah , disitu tidak ada ayat yang berkaitan dengan masalah rezeki dan kehidupan duniawi. Surat al Waqiah lebih banyak mengkisahkan tentang kehidupan sesudah peristiwa kiamat dan kebangkitan. Karena itu saya tidak paham dan tidak bisa menjelaskan kaitan hadist yang mengatakan dengan membaca surat al waqiah akan dilapangkan rezekinya.

      Ayat Qur’an lain yang berkaitan dengan masalah rezeki dan kekusaan sangat banyak dalam Qur’an . kalau mau dilapangkan rezekinya kenapa tidak membaca ayat tersebut saja , seperti surat al Fath 1-4 , Fathir 2-3, An Nur 55-56 dan banyak lagi ayat Qur’an lainnya.

  7. assalamualaikum.wr.wb

    mohon tanya kembali apabila memang benar tidak ada kaitannya dengan rejeki duniawi, lalu bagaimanakah dengan beberapa kepercayaan sebagian orang dengan keutamaan membaca surat al waqiah bisa mendatangkan rejeki bahkan dengan memberikan tata cara mengamalkan surat al waqiah tersebut???

    mohon jawabannya….

    NB: anda dapat melihatnya di beberapa web/blogspot terkait dengan adanya keutamaan surat al waqiah tersebut….

    walaikumsalam.wr.wb

    1. Wa alaikum salam

      Pada salah satu hadist diatas disebutkan akan dibebaskan dari kemiskinan dan kefakiran . Sebagian orang meyakini dengan memperbanyak membaca surat ini akan terbebas dari kefakiran artinya diberikan rezeki berlimpah. Bagi yang yakin dan percaya tidak ada halangan atau larangan untuk mengamalkan dan membaca surat al waqiah tersebut dengan harapan akan terbuka pintu rezekinya.Keberhasilan apa yang diharapkan itu tergantung keyakinan dan ketekunan ybs

  8. Assalammu’alaikum Ustadz
    Saya seorang PNS, dengan kehidupan yang pas-pasan dan sering kurang, akibatnya banyak hutang, biaya hidup dan biaya anak kuliah dan sekolah sungguh sangat mencekik leher, saya telah mengamalkan surat waqi’ah tiap hari bahkan tiap malam selepas sholat tahajjud selama lebih dari sepuluh tahun, bahkan surat itu telah hafal diluar kepala, saya memang tidak fakir, cenderung suka memberi kepada mereka yg membutuhkan walaupun sy sendiri butuh, sy hidup sederhana, hidup qonaah, tidak neko-neko. Cobaan demi cobaan silih berganti, ujian demi ujianpun silih berganti. sholat fardlu insya allah berusaha tepat waktu, amalan-amalan yg lainpun sy lakukan, alkhamdullilah semua itu sy jalani dg ikhlas, hingga sy juga belajar ilmu hikmah. sy tidak punya harta yg melimpah, sy tidak memiliki sunber penghasilan yg lain. secara ikhlas dlm hati sy menerima keadaan seperti itu, tp secara lahiriyah sy hidup di alam nyata yg penuh tipu muslihat, yg semuanya diukur dengan materi.
    pertanyan sy kpd ustadz : apakah keadaan seperti itu bisa berakhir? apakah ini semua merupakan suratan Illahi? mohon pencerahannya. terima kasih
    wassalammu’alaikum wr wb

    1. Wa alaikum salam

      Dalam surat Ar ra’d ayat 11 Allah menyatakan bahwa Ia tidak akan merobah keadaan suatu kaum hingga mereka berusaha untuk merubah keadaan yang ada pada diri mereka itu sendiri. Kamu bisa hidup sejahtera berkecukupan kalau kamu mau. Allah menjanjikan hidup berkecukupan dan berlimpah bagi orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh seperti yang disebutkan dalam surat An Nur 55, Al Fath 1-4. Kalau kita hidup dalam keadaan sulit , serba kekurangan terus menerus , pasti ada yang salah dalam cara hidup kita. Coba kamu lakukan introspeksi diri apa yang salah dalam cara hidup kamu. Baca artikel yang berjudul CARA MEMBEBASKAN DIRI DARI LILITAN HUTANG DAN KEMISKINAN diblog ini. Mungkin artikel itu bisa menuntun kamu untuk memperbaiki diri.

  9. Assalamualaikum wr . Wb
    pak ustad alhamdulillah saya sudah hampir 2minggu mengamalkan surat alwaqiah yang pak ust sebutkan, dan alhamdulilah saya tidak kekurang kebutuhan ekonomi lagi, trimakasih atas ilmunya pak ust. Semoga allah memberikan kebahagiaan dunia dan akhirat untuk pak ustad dan kita semua.. Amin ya allah ya robbal alamin,

  10. Assalammu’alakum ustaz…saya mau bertanya ne…bagaimana nilai-nilai pendidikan Islam dalam surat Al-Waqi’ah…demikian ustaz mohon dimaklumi.

  11. alhmdulilah ini kebetulan atau memang sudah ketentuan ALLAH eah dengan membaca surat ini manfaatnya yang aku rasakan banyak banget dari jalan jalan ke luarnegri sperti singapura,malaysia dan thailand secara gratis, tapi aku percaya bahwa apapun itu udah jadi kehendaknya. janganlah letih hanya membaca surat waqiah aja, semua surat baik ko,

  12. subhanallah…membaca surat al-waqiah jangan ada niat pembuktian kedasyatan surat tersebut. yang penting niat dengan ibadah mencari ridho allah…semoga barokah…

  13. Setahu saya hadist tentang surat waqi’ah di atas kebanyakan dhaif dan palsu. Jadi mohon dikoreksi niatnya. Surat waqi’ah adalah tentang kiamat. Kalau mau baca baca saja sebagai amalan baik dengan mengharap ridha Allah jangan mengharap imbalan duniawi.

  14. assalammualaikum…mohon ijin mengamalkan nya.
    dan mau tanya sebaik nya setelah sholat dhuha di lanjutkan membaca surat apa yah? terima kasih

  15. Menjadikan seseorang kaya atau miskin itu mudah sekali bagi Allah. Menurut saya tidak ada salahnya memohon doa agar jadi kaya dari amalan surat al waqiah ini. InsyaAllah dikabulkan oleh Allah.

  16. ALHAMDULILLAH…. SUDAH RUTIN BACA SURAT AL WAQIAH… BARU 2 MINGGU.. RIZQI SDH MELIMPAH RUAH… JANGAN DENGER OCEHAN YG RAGU SURAT WAQI’AH… JALANI AJA… GAK USAH PUSING NANYAIN HADITS SEGALA… GAK PERCAYA MURTAD… WISS TUNTAS…

  17. Saya tidak hafal surah ini, tapi Saya kalo sebelum †ΐϑυ® dengerin Mp3 al-waqiah di ulang2 smpe tidur pules 😀

  18. Assalamualaikum pak Ustd. Mau tanya? Boleh baca surat al waqiah 10 ayat pertama ngga?
    Soalnya saya lagi proses belajar menghafal agar bisa lancar

  19. Pikiran saya sedang kalut, bingung, stress krn rencana menikah dg calon tidak disetujui kluarga besarnya, dan makin bertambah stress calon memutuskan hubungan dan memihak ke kluarganya. Alhamdulillah baru sekali mengamalkan setelah sholat tahajud kemudian baca surat al-waqiah dan saya lanjutkan baca surat lain di al-quran pikiran saya sangat tenang, sangat mendamaikan hati.

  20. Assalamualaikum pk ustadz
    Alhamdulillah sya sudah hafal suraht alha waqi’ah tpi tdk sma terjemahnnya.

  21. […] Abdullah bin Mas’ud menjawab, ”Apakah engkau mengkhawairkan kemiskinan menimpa putri-putriku? Sesungguhnya aku telah memerintahkan putri-putriku membaca surat Al-Waqiah setiap malam. Sesungguhnya aku mendengar Rasulullah saw bersabda, ”Barangsiapa yang membaca surat al Waqiah setiap malam maka dirinya tidak akan ditimpa kemiskinan selama-lamanya.” […]

  22. Assalamualaikum wr wb pak ustadz. Kalau saya hanya mendengarkan saja itu boleh tidak? Karna saya tidak bisa ngaji dengan baik. Dan malah tidak bisa baca al quran, bisa tapi sedikit sedikit sekali. Apakah manfaat nya atau pahala nya berkurang?

    1. Wa alaikum salam

      Manfaat mendengar sama dengan membaca, mendengar Qur an dengan baik diperintahkan Allah didalam surat Al A’Raaf ayat 204

      204. Dan apabila dibacakan Al Quran, maka dengarkanlah baik-baik, dan perhatikanlah dengan tenang agar kamu mendapat rahmat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *